WAHAI PEMUDA BANGSA
November 23, 2017
Edit
WAHAI PEMUDA BANGSA
Ku sapa dunia
Apa kabar jiwa pemuda
Jiwa penuh semangat membara
Yang berkobar demi bangsa dan negaranya
Dunia menginginkanku
Membutuhkanku
Untuk menggapai langit
Dengan gagah perkasa
Bersuara lantang
Berteriak penuh suka cita
Diriku adalah generasi muda
Generasi penerus bangsa
Pencakar langit pengubah dunia
Akan ku bentuk karakter negeri ini
Membangun sikap para bangsa
Menjadi lebih berkarya
Ciptakan sebuah rasa
Imajinasi yang berbeda
Kreasi yang belum pernah ada
Inovasi yang menyertainya
Raih kesuksesan,
Dengan besarnya energi dan talenta
Goncangkan dunia
Gapai impian bangsa
Dengan segenap kreativitas jiwa
Dukung kemajuan bangsa
Harumkan nama bangsa
Abdikan diri,
Raih prestasi
Kerahkan segala kemampuan
Dengan semangat membuncah di jiwa raga
Tingkatkan pola pikir
Terus berkembang
Terus mencapai perubahan
Demi negara dan bangsa
Takkan menyerah untuk negeriku Indonesia
HARUMKAN NAMA BANGSA
Pemuda,
Perlukah ku bercerita mengenainya?
Tahukah kalian?
Di tangannya perubahan bisa terjadi
Kedahsyatan diri ciptakan kesuksesan
Karakternya,
Yang penuh energi
Raih prestasi tuk memajukan negara
Daya imajinasi yang terus berkembang
Menghasilkan karya inovasi yang tiada hentinya
Memandang ke depan
Menciptakan peluang
Ciptakan kreasi tiada tara
Maka,
Sebagai jiwa muda
Aku,
Seorang pemuda bangsa
Pemuda yang cerdas
Tidak akan ada kata menyerah
Mengejar impian
Untuk mengabulkan keinginan bangsa
Wahai negara,
Jagalah kami para generasi penerus
Pembela bangsa
Asahlah potensi dan bakat terpendam
Yang ada dalam diri sang agen perubahan
Jadikan siap berbicara
Tuk hadapi dunia
Mengubah nama Indonesia
Menjadi harum dan berjaya
Jadikan selalu siap
Berpikiran kreatif
Tuk terus berkarya cipta
Dan tak lelah demi bangsa
KU PERSEMBAHKAN DARAHKU UNTUKNYA
Disinilah aku berdiri
Menantang teriknya matahari
Tak akan ku jadikan alasan
Hanya untuk berpangku tangan berdiam diri
Disini aku dilahirkan
Di bumiku nan indah pertiwi
Lantas kalian mau apa?
Mengusirku pergi jauh dari sini?
Tidak,
Indonesia mengalir di dalam diriku
Indonesia sudah dalam darahku
Rasa baktiku ada dalam jiwa ragaku
Ku persembahkan
Darahku untuk Indonesia
Negeri tercintaku
Aku siap mengabdi kepadanya
Walau nanti ku harus mati karenanya
Aku tak takut
Tuhan ada bersamaku
Bersama-Nya
Ku tumbuhkan semangat juangku
Untuk para bangsaku yang menungguku disana
Ku kan berusaha,
Jika suatu hari ku kan terjatuh
Ku kan bangkit dan bangkit
Ku mempunyai impian,
Ingin mengharumkan bangsa dan negaraku
Lewat karya sastraku
Kreatifitas jiwaku
Inovasi para generasiku
Penulis : Indah Khairunisa